Sunday, April 27, 2014

Pelajaran Untuk Pencela Sahabat Nabi

,
Segala puji bagi اللّـﮧ. Sholawat dan salam untuk Rosululloh.

Amma ba'du!

Saudaraku seislam yang saya muliakan.. Semoga اللّـﮧ memberikan manfaat & pelajaran dari kejadian berikut : “Sa’ad bin Abi Waqosh ~rodhiyallohu 'anhu~ melihat seorang laki-laki mencaci maki ‘Ali, Tholhah dan Zubair ~rodhiyallohu 'anhum~. Maka ia pun melarang orang tersebut dari berbuat demikian namun ia tidak berhenti dari kelakuannya itu. “Kalau demikian, aku akan mendoakan keburukan untukmu!”, kata Sa’ad kepada orang tersebut.

Mendengar ancaman Sa’ad, lelaki tersebut berkata : “Aku kira kamu cuma menakut-nakutiku saja seakan-akan kamu seorang Nabi…!!”

Maka Sa’ad berpaling darinya, berwudhu’ dan sholat dua raka’at kemudian ia mengangkat ke dua tangannya seraya mengatakan :

  اللهم ان كنت تعلم أن هذا الرجل قد سبّ أقواما سبقت لهم منك الحسنى، وأنه قد أسخطك سبّه ايّاهم، فاجعله آية وعبرة

“Ya Alloh jika dalam pengetahuanmu lelaki yang memaki kaum yang telah mendapatkan kebaikan dari-Mu ini mendatangkan kemarahan-Mu maka jadikanlah ia sebagai tanda kekuasaan-Mu dan pelajaran..”

Maka tak beberapa lama kemudian, muncullah onta liar dari sebuah rumah dan tanpa bisa dibendung masuk ke kerumunan manusia seakan-akan ia mencari sesuatu kemudian diterjanglah lelaki tersebut dan dibawanya ia  di antara kaki-kakinya. Onta itu pun menginjak-nginjak lelaki itu  hingga lelaki itu pun mati.

”Dikutip dari Rijaalun Hawlar-Rosul karya Kholid Muhammad Kholid 1/25. Lihat pula Taariekhu Dimasyq 20/346.

"Ya Allah, murkailah orang-orang yang menghina dan mencaci Rasul-Mu, istri-istrinya, para sahabatnya, dan hamba-hamba-Mu yang mengikuti mereka dengan baik...dan dengan rahmat-Mu rizkikanlah kami untuk bersama dengan Rasulullah shollahu 'alaihi wassalam dan para sahabtnya di surga-Mu kelak meskipun amal kami tidak akan pernah menyamai amalan mereka.. Amiin yaa rabbal 'alamin...

(Ibnu Mukhtar)

0 comments to “Pelajaran Untuk Pencela Sahabat Nabi”

Post a Comment